Informasi Global
I Global - Lionel Messi tampil sebagai pahlawan Barcelona di leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Arsenal. Dua gol Messi membawa Los Cules unggul 2-0.
Barcelona Kalahkan Arsenal |
Sejak menit awal pertandingan, Arsenal langsung mengambil inisiatif serangan dan beberapa kali mampu merepotkan Barcelona. Meski demikian, Arsenal kesulitan untuk bisa mencetak gol ke gawang Marc Andre Ter Stegen.
Peluang terbaik Arsenal terjadi di menit ke-22, Mesut Oezil memberikan bola kepada Hector Belarin yang melepaskan tembakan tapi masih bisa diblok oleh bek lawan. Bola rebound disambar Chamberlain tapi masih bisa ditangkap dengan baik oleh Ter Stegen.
Selepas restart, Barcelona langsung tancap gas dan nyaris mencetak gol di menit ke-48 andaikan tendangan dari Neymar tidak mengenai kaki dari Cech. Barcelona mendominasi pertandingan di babak kedua, Sementara Arsenal mencoba mencuri kesempatan lewat serangan balik.
Kebuntuhan Barcelona akhirnya pecah di menit ke-71, Messi berhasil membawa Barcelona unggul, Berawal dari serangan balik cepet, Neymar dan Suarez melakukan kerja sama di sisi kiri. Bola dioper Naymar ke Messi yang berlari dari tengah yang dengan mudah menceploskan bola ke gawang Cech.
Pada menit ke-77, Barcelona nyaris menambah keunggulan. Tendangan Suarez dari jarak dekat masih membentur tiang gawang. Arsenal yang tertinggal berusaha menekan Barcelona, Ramsey mendapatkan peluang, Tendangannya masih bisa di blog dengan baik oleh Ter Stegen.
Pada menit ke-83, Petaka datang untuk Arsenal. Bola tendangan tidak sempurna dari Mertesacker membuat bola mengarah ke Messi. Flamini mau tidak mau harus menghadang Messi dan membuat Messi terjatuh.
Wasit menunjuk titik putih dan Messi dengan mudah mengecoh Cech untuk mengubah skor menjadi 2-0. Pada masa injury time, Neymar mempunyai peluang untuk memperbesar keunggulan Barcelona, Tandukan jarak dekar dari Neymar masih bisa ditepis dengan baik oleh Cech.
Dengan kemenangan ini, Langkah Barcelona untuk maju ke babak selanjutnya akan sedikit lebih ringan. Leg kedua akan dilangsungkan di kandang Barcelona pada tanggal 16 Maret. Sedangkan kekalahan ini membuat langkah Arsenal semakin berat untuk bisa lolos ke babak selanjutnya karena mereka harus bisa mengalahkan Barcelona dengan selisih 3 bola di Camp Nou.
0 comments:
Post a Comment