City Kalahkan Dynamo Kiev

Informasi Global


I Global - Manchester City membuka jalan lebar untuk melaju ke babak perempatfinal Liga Champions, City berhasil mengalahkan tuan rumah Dynamo Kiev dengan skor 3-1.


Informasi Global
City Bungkam Kiev
Dynamo Kiev mengambil inisiatif serangan terlebih dahulu, Di menit ke empat, Tuan rumah mendapatkan tendangan bebas setelah Yaya Toure melakukan pelanggaran terhadap Denis Garmash. Tendangan bebas yang dilakukan masih membentur barisan pertahanan dari City, Bola lantas dikuasai oleh Yarmolenko dari sudut sempit melepaskan tendangan namun Joe Hart masih dengan sigap untuk nmenepis bola.

Dua menit berselang giliran City yang mendapatkan peluang, Tembakan Toure dari luar kotak pinalti namun bola masih terlalu lemah dan bola bisa ditangkap oleh Shovkovskiy. Tekanan yang dilancarkan oleh kubu tuan rumah kembali mengancam gawang City.

Gonzales yang mampu mencuri bla dari Fernandinho kemudian mengoper ke Teodorczyk yang langsung melepaskan tembakan dari luar kotak pinalti, Namun upayannya masih melenceng dari gawang Hart.

Mendapatkan tekanan, City mampu mencuri angka di menit ke-15. Dari tendangan pojok, Bola disundul Toure yang jatuh ke kaki Aguero, Tak terkawal Aguero melepaskan tendangan keras dengan kaki kanan untuk menjebol gawang Kiev.

Meski unggul dalam penguasan bola, Kiev kesulitan untuk menciptakan peluang. Sementara City justru nyaris menggandakan keunggulan di menit ke-22. Tembakan Aguero dari sisi kanan kotak pinalti masih melebar dari gawang Kiev.

City terus menebar ancaman, Toure melepaskan tendangan dari luar kotak pinalti setelah menerima umpan dari Aguero. Namun bola masih bisa dihalau oleh Shockocskiy. City akhirnya mampu mengandakan keunggulan di menit ke-40. Kombinasi antara Aguero dan Sterlling diakhir dengan sontekan dari Silva dan merubah keunggulan menjadi 2-0.

Memasuki babak kedua, Dynamo yang tertinggal mencoba mengambil inisiatif serangan. Tapi serangan mereka kerap dipatahkan oleh barisan pertahanan dari City. Tekanan yang dilancarkan oleh Kiev akhirnya membuahkan hasil di menit ke-59.

Vida mengirim bola ke kotak pinalti yang dihalau oleh Otamendi dengan sundulan, Namun bola jatuh ke kaki Buyalskiy yang ada di depan kotak pinalti. Dia kemudian melepaskan tendangan yang membentur Otamendi dan bole berbelk arah tak bisa diantisipasi oleh Joe Hart.

Setelah kebobolan, City mencoba untuk kembali mengambil kendali permainan. City terus berupaya untuk mengembalikan keunggulan dua gol yang sempat mereka dapat, Tapi serangan City tidak membuahkan hasil.

Dynamo mendapatkan kans untuk menyamakan kedudukan, Buyalskiy yang menerima bola dari Miguel melepaskan tendangan mengarah ke pojok kanan gawang City tapi Hart masih bisa mengantisipasi bola dengan baik.

Toure akhrnya benar-benar mencetak gol di penghujung waktu normal. Setelah melakukan kerja sama satu dua dengan Fernandinho didepan kotak pinalti Dynamo, Toure melepaskan tendangan melengkung dengan kaki kiri. Bola meluncur mulus ke pojok kanan gawang Dynamo dan tidak bisa dijangkau oleh Shovkovskiy.

Dengan kemenangan ini, City akan lebih mudah untuk menjalani leg kedua yang akan di gelar di Eltihad Stadium bulan depan. Sedangkan bagi Kiev mereka harus mengembalikan keadaan minimal tiga gol di kandang City untuk bisa lolos


Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment